Jumat, 09 Desember 2011

Mango Pudding

Siang hari ini ketempatan arisan alumni TK bang Dzaky al Islah Bek Ang, mumpung masih musim Mangga, yuk bikin Pudding Mangga yang simple ini untuk dessert, kaya'nya enak kan jam 1 siang makan yang adem2 begini? :D
Resep puding mangga ini didapat dari majalah Mother n Baby edisi imlek 2010 yang sepertinya pernah ada di arsip milis NCC juga.
Bahan :
  • 2 buah mangga harumanis matang
  • 1 bks/15g konyaku bubuk tawar
  • 130g gula pasir
  • 1/8 sdt garam
  • 250ml susu UHT
Cara membuat :
  1. Kupas mangga,ambil daging buahnya. Proses bersama 100ml air dalam blender,hingga halus.
  2. Aduk konyaku,gula pasir dan garam. Tuangi susu,aduk hingga gula larut. Jerangkan di atas api sedang hingga mendidih sambil diaduk agar susu tidak pecah.
  3. Tuang larutan mangga,aduk dan didihkan sekali lagi. Angkat,tuang dalam cetakan yang sudah dibasahi air matang sebelumnya. Biarkan membeku, simpan dalam kulkas dan sajikan dingin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar